Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Matius 3:9

3:9 Dan janganlah mengira, bahwa kamu dapat berkata dalam hatimu: Abraham adalah bapa kami! Karena aku berkata kepadamu: Allah dapat menjadikan anak-anak bagi Abraham dari batu-batu ini!

Matius 6:24

6:24 Tak seorangpun dapat mengabdi kepada dua tuan. Karena jika demikian, ia akan membenci yang seorang dan mengasihi yang lain, atau ia akan setia kepada yang seorang dan tidak mengindahkan yang lain. Kamu tidak dapat mengabdi kepada Allah dan kepada Mamon."

Matius 12:29

12:29 Atau bagaimanakah orang dapat memasuki rumah seorang yang kuat dan merampas harta bendanya apabila tidak diikatnya dahulu orang kuat itu? Sesudah diikatnya barulah dapat ia merampok rumah itu.

Matius 26:42

26:42 Lalu Ia pergi untuk kedua kalinya dan berdoa, kata-Nya: "Ya Bapa-Ku jikalau cawan ini tidak mungkin lalu, kecuali apabila Aku meminumnya, jadilah kehendak-Mu!"

Full Life: MAMON (UANG).

Nas : Mat 6:24

Teks :
  1. 1) Mengabdi kepada uang berarti menilainya begitu tinggi hingga kita
    1. (a) menaruh kepercayaan dan iman kepadanya,
    2. (b) memandangnya sebagai sumber jaminan dan kebahagiaan,
    3. (c) menjadikannya harapan masa depan,
    4. (d) menginginkannya lebih daripada kebenaran dan Kerajaan Allah.
  2. 2) Pengumpulan kekayaan dengan segera menguasai pikiran dan kehidupan seseorang sehingga kemuliaan Allah tidak lagi menjadi yang utama

    (lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

Full Life: DIIKATNYA DAHULU ORANG KUAT ITU.

Nas : Mat 12:29

Lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mat 3:9 6:24 12:29 26:42
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)